Tengoklah Kebelakang, Bung!

Sabtu, Januari 22, 2022

 

" Indonesia 70s "
gambar : bygonely.com


Ada satu titik dimana ingatan dibawa kemasa sebelum diri lahir, sekitar sepuluh atau dua puluh tahun kebelakang bahkan kadang terlampau kebelakang seperti diawal 60an. Saya tidak lah mempunyai pandangan bahwa reinkarnasi itu benar adanya namun pengalaman-pengalaman pribadi lainnya yang membentuk suatu pemahaman tentang keadaan lingkungan, social dan seni pada masa yang dialaminya itu memberi sebuah kesan seolah kita yang hidup pada saat ini mengalami pula masa-masa kala itu.

Kagum. Rasanya kehidupan dimasa awal 70an atau akhir 60an dimana alat-alat masih serba manual dan bersifat analog. Namun karya-karya seni terlahir bernilai dibanding masa sekarang (2022), itu menurut saya pribadi. Karya music contohnya, dimulai dengan munculnya The Beatles di eropa dan dunia mulai berkiblat dari sisi music kontemporernya. Di Indonesia, bermunculan karya-karya luar biasa, seperti membuat dan merencanakan sebuah ruang yang akan disebut “harta karun” pada masa setelahnya sekitar puluhan tahun kemudian. Dan memang begitu adanya. Harta karun tersebut mulai terkumpul sedikit demi sedikit dan akhirnya bisa kita nikmati pada situs iramanusantara.org.

Dapatkah anda bayangkan, ketika anda seoraang pria atau wanita 27 tahun, menikah dan dikaruniai seorang anak yang lucu dan sehat. Dan kenyataan anda hidup pada 1972.

Tidak ada social media, serba manual, namun realistis serta penuh makna. Rasanya mungkin akan jauh lebih sederhana dan membahagiakan dibanding kehidupan saat ini yang banyak dipermudah alat-alat namun membuat semua inti kehidupan kehilangan esensinya. Mau bagaimana lagi, waktu akan terus berjalan dan kehidupan harus tetap berlanjut. Namun mari, bersama kita coba untuk bernafas lebih dalam, kembali kemasa lalu namun jiwa tetap berpegangan pada masa kini. Rasakan bahwa hidup jauh lebih menyenangkan jika kita berpegang pada hal-hal yang realistis, bernilai, jujur, bertumbuh dan harmoni.


Selamat berakhir pekan.


22 Januari 2022

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts